Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Malaysia Butuh Kemenangan, Kim Pan-gon Waspadai Taktik Parkir Bus Pelatih Singapura

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 3 Januari 2023 | 06:00 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon
Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon, mewaspadai Singapura bakal bermain bertahan di laga pamungkas Grup B Piala AFF 2022.

Timnas Malaysia akan berhadapan dengan Singapura di laga terakhir Grup B Piala AFF 2022.

Pertandingan ini rencananya akan digelar di Stadon Bukit Jalil, Malaysia, Selasa (3/1/2023).

Menang menjadi harga mati untuk timnas Malaysia agar bisa melaju ke baak semifinal Piala AFF 2022.

Saat ini Malaysia berada di posisi ketiga klasemen Grup B Piala AFF 2022 dengan enam poin.

Baca Juga: Hasil PIala AFF 2022 - Thailand Tetap di Puncak, Timnas Indonesia Kunci Tiket Semifinal usai Bungkam Filipina

Sementara itu, Singapura berada di peringkat kedua dengan poin tujuh.

Vietnam berada di puncak dengan poin tujuh, namun memiliki selisih gol lebih banyak dari Singapura.

Dengan situasi seperti ini Singapura hanya membutuhkan satu poin saja untuk mengunci tiket ke semifinal.

Kondisi ini membuat Kim Pan-gon sedikit gelisah.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.