Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akhir Mengenaskan Bali United, Lakukan Beragam Teknik Ulur Waktu Tapi Takluk Akibat Dua Gol Menit Akhir

Najmul Ula - Minggu, 15 Januari 2023 | 18:01 WIB
Ondrej Kudela saat menghukum Bali United dengan gol ketiga Persija pada pekan ke-18 Liga 1 2022/23, Minggu (15/1/2023).
BolaNas.cim
Ondrej Kudela saat menghukum Bali United dengan gol ketiga Persija pada pekan ke-18 Liga 1 2022/23, Minggu (15/1/2023).

BOLANAS.COM - Bali United tersungkur di detik akhir setelah mencoba mengulur waktu, Persija Jakarta menghukum lemasnya pasukan Teco.

Laga antara Persija Jakarta kontra Bali United bisa menjadi percontohan karma bagi tim yang kelewatan mengulur waktu.

Persija baru saja membungkam secara dramatis Bali United dengan skor 3-2 pada pekan ke-18 Liga 1 2022/23, Minggu (15/1/2023).

Padahal, tim tamu berjuluk Serdadu Tridatu sempat lama menciptakan situasi unggul 1-2 sejak babak pertama.

Baca Juga: Erick Thohir Calon Ideal untuk PSSI, Tapi Dia Masih Punya Jabatan Menteri dan Diprediksi Maju di Pilpres 2024

Pada babak pertama, Persija sempat unggul cepat lewat gol Rezky Fandi saat laga baru berjalan 10 menit.

Namun, permainan efektif Bali membuat Iija Spasojevic dapat membalikkan skor melalui gol pada menit ke-27 dan 42.

Dalam situasi unggul tersebut, praktis para pemain berkostum putih banyak melakukan upaya mengulur waktu pada babak kedua.

M Rahmat dan Novri Setiawan menerapkan cara usang meminta perawatan setelah kram.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Shin Tae-yong, Sosok yang Datangkan Dia ke Indonesia Berupaya Masuk Lagi ke PSSI

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.