Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Argentina Gagal Lolos Piala Dunia U-20 2023, Alejandro Garnacho Batal Rasakan Rumput Indonesia

Najmul Ula - Sabtu, 28 Januari 2023 | 13:24 WIB
Alejandro Garnacho (kiri) dan Erik ten Hag (kanan) dalam sebuah pertandingan Manchester United di ajang Liga Europa.
TWITTER.COM/UTDFAITHFULS
Alejandro Garnacho (kiri) dan Erik ten Hag (kanan) dalam sebuah pertandingan Manchester United di ajang Liga Europa.

Jika sudah mengikuti pramusim, itu artinya ia dianggap dapat bersaing di tim utama, dan itu pula yang dilakukan Garnacho di sepanjang musim ini.

Ia sudah mencatatkan sembilan penampilan di Premier League, dengan pencapaian berupa gol ke gawang Fulham dan assist saat berjumpa Manchester City.

Erik Ten Hag pun menyatakan Garnacho bakal menjadi pemain hebat jika mempertahankan sikap selalu lapar dan menjaga kedisiplinan.

"Sangat bagus dia masuk (sebagai pengganti) dan menunjukkan performa dan memberi dampak dalam pertandingan," ucap Ten Hag di Daily Mail (11/11/2022).

"Itu tergantung pendekatannya, sikapnya, jika dia terus bekerja, maka iya, itu sangat mungkin (dia bermain terus)," sambungnya.

Ronaldo Kwateh dan Hokky Caraka dalam laga timnas Indonesia U-19 vs Ghana di Turnamen Toulon (2/6/2022).
BolaNas.com
Ronaldo Kwateh dan Hokky Caraka dalam laga timnas Indonesia U-19 vs Ghana di Turnamen Toulon (2/6/2022).

Pemain Indonesia sejatinya punya kesempatan menjajal kemampuan Garnacho, apabila Argentina lolos ke Piala Dunia U-20 2023.

Jika skenario itu terwujud, ia harus meninggalkan Manchester United pada akhir musim untuk pergi ke Indonesia.

Sayangnya skenario impian itu tak akan terjadi seturut performa terburuk Argentina di ajang Kejuaraan Amerika Selatan U-20 2023.

Baca Juga: Persija Terima 'Uang Kaget' dari Persib, Duitnya Buat Beli Pemain atau Investasi Akademi?

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Daily Mail
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.