Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Winger asal Kota Palu itu resmi didatangkan Persija dari klub Slovakia, FK AS Trencin, dengan skema transfer.
"Witan akan berseragam merah kebesaran Persija selama 3,5 tahun atau 42 bulan ke depan," begitu bunyi rilis tim kebanggaan Ibukota pada Selasa (31/1/2023).
Transfer ini terbilang mengejutkan karena Witan memiliki track record yang tak terlalu buruk di Eropa.
Pemain berusia 21 tahun itu mencetak delapan gol dari 31 pertandingan bersama tiga tim berbeda yakni FK Radnik Surdulica, FK Senica, dan AS Trencin.
Baca Juga: Terjawab Sudah, Duit Penjualan Rezaldi Ternyata Dipakai Buat Tebus Witan Sulaeman dari Klub Slovakia
Di timnas Indonesia, Witan Sulaeman mampu mencetak tujuh gol di ajang resmi sejak debut pada 2021 lalu.
Kini, Witan Sulaeman mengikuti jejak kompatriotnya yang juga merupakan sayap skuad Garuda Egy Maulana Vikri.
Pemain yang sempat dijuluki Messi Indonesia itu memutuskan untuk pulang dari Eropa.
Egy dipinang oleh tim promosi Liga 1, Dewa United, dengan status bebas transfer sebagaimana tercantum dalam situs transfermarkt.
Editor | : | Nungki Nugroho |