Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selangkah Lebih Maju dari Timnas Indonesia, Thailand Bakal Tantang 2 Negara Eropa untuk FIFA Matchday

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 15 Februari 2023 | 05:00 WIB
Skuat timnas Thailand (skuad timnas Thailand) tampak sedang melakukan briefing jelang berlaga pada Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas Thailand (skuad timnas Thailand) tampak sedang melakukan briefing jelang berlaga pada Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.

Rencananya dua laga tersebut akan dimainkan pada FIFA Matchday Oktober 2023 mendatang.

"FAT akan mengirim tim ke Eropa untuk melawan Georgia dan Estonia pada FIFA Matchday Oktober."

"Laga ini sebagai ajang pemanasan jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2024," bunyi rilis FAT dikutip dari laman Facebook Cahngsuek.

Baik Estonia maupun Georgia memang memiliki peringkat FIFA yang lebih tinggi ketimbang Thailand yang kini berada di posisi ke-111.

Baca Juga: Persib Bandung Vs PSM Makassar - Maung Bandung Pincang, Luis Milla Kehilangan Satu Pemain Pentingnya

Estonia diketahui berada di peringkat 109, sedangkan Georgia bercokol di posisi ke-78.

Rencananya laga Thailand kontra Georgia akan digelar pada 12 Oktober 2023, dan melawan Estonia lima hari setelahnya.

Sementara itu, PSSI saat ini masih sibuk mencarikan lawan untuk timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2023.

Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri mengatakan Tajikistan dan Bolivia menjadi calon lawan timnas Indonesia.

"Kemarin Tajikistan sudah oke," kata Indra Sjafri dikutip dari BolaSport.com, Senin (13/2/2023).

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com,facebook.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.