Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Realita tersebut rupanya diabaikan Shin Tae-yong, yang memilih memberi ancaman serius pada tiga pemain itu.
"Kalau dengan cara seperti ini, saya juga harus mempertimbangkan kita mempersiapkan Piala Dunia U-20 tanpa Marselino, Ronaldo, dan Ferarri," tegas Shin (15/1/2023).
"Mau tak mau saya harus berpikir begitu, karena ini masalah skuat dan persiapan harus lebih lama dan lebih baik."
"Bisa jadi tanpa Ferarri, Marselino, dan Ronaldo (di Piala Dunia U-20 2023)," tegasnya lagi.
Pernyataan itu patut disesalkan, lantaran Shin Tae-yong meminta tiga pemain itu untuk lepas dari sikap klub yang dilindungi FIFA.
Dengan menyerobot pemain dari klub, Shin Tae-yong menghalangi hak pemain untuk mendapatkan pertandingan kompetitif.
Shin Tae-yong juga tak melihat posisinya sendiri yang lemah, mengingat ia tak punya pengaruh dalam karier tiga pemain itu.
Marselino dan Ronaldo memang sanggup memenangi kepindahan ke Eropa tanpa campur tangan sang pelatih Korea.
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | BolaSport.com |