Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Peluang Emas Terbuang Sia-sia, Timnas U-20 Indonesia Bertekuk Lutut dari New Zealand

Nungki Nugroho - Minggu, 19 Februari 2023 | 21:28 WIB
Gelandang timnas U-20 Indonesia, Arkhan Fikri (kiri), sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/2/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas U-20 Indonesia, Arkhan Fikri (kiri), sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/2/2023) malam.

Kesalahan lini belakang Indonesia dibayar mahal, Selandia Baru menggandakan keunggulan pada menit ke-70.

Oliver Colloty menginisiasi pencurian bola dari pemain Indonesia sebelum memberi umpan ke Jay Joshua.

Sepakan Joshua yang berdiri tanpa kawalan sukses menggetarkan jala Indonesia.

Arkhan Fikri lagi-lagi menyia-nyiakan peluang di depan gawang.

Tinggal berhadapan dengan kiper, sontekan Arkhan masih menyamping di sisi kiri gawang pada menit ke-77.

Kartu kuning kedua alias kartu merah diberikan kepada kapten Selandia Baru, Isaac Robert, usai dianggap memperlambat waktu pada menit ke-89.

Indonesia sempat memperkecil lewat gol sundulan Muhammad Ferarri pada menit ke-90+4.

Skor 2-1 untuk kemenangan New Zealand atas Indonesia menutup pertandingan.

Hasil ini membuat posisi Indonesia di klasemen seimbang dengan New Zealand.

Kedua tim sama-sama mengumpulkan tiga poin dari dua pertandingan.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.