Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Madura United sempat menembar ancaman lewat tendangan jarak jauh Hugo Gomes.
Namun, bola masih mampu ditepis oleh kiper Bhayangkara FC, Awan Setho.
Keunggulan 1-0 untuk The Guardians bertahan hingga turun minum.
Babak kedua baru berjalan satu menit, gawang Madura United kembali jebol.
Niat hati membuang bola, sundulan Otavio Dutra justru masuk ke dalam gawang sendiri.
Setelah gol tersebut, pertahanan Laskar Sape Kerrab semakin loyo.
Pada menit ke-50 Bhayangkara FC berhasil mencetak gol ketiga.
Kali ini giliran Alex Martins yang sukses membobol gawang Madura United.
Alih-alih mengejar ketertinggalan, gawang Madura United malah kembali bobol pada menit ke-75.
Editor | : | Nungki Nugroho |