Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Maung Bandung yang sempat tertinggal dua gol dipaksa bermain imbang 2-2 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (13/3/2023).
Hasil tersebut membuat Persib tak beranjak dari posisi kedua klasemen dengan 53 poin.
Sayangnya momen buruk dua pesaingnya tak bisa dimanfaatkan oleh PSM.
Skuad Juku Eja hanya bisa bermain imbang 0-0 melawan Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, Senin (13/3/2023).
PSM malah harus kehilangan Yuran Fernandes untuk laga pekan depan.
Bek asal Tanjung Verde itu mendapat kartu merah pada menit ke-74 ketika bersua Persita.
Praktis, ia harus absen ketika PSM menjamu Bhayangkara FC pada Jumat (17/3/2023) mendatang.
PSM masih tetap memimpin klasemen dengan 66 poin, selisih 13 angka dari Persib.
Editor | : | Nungki Nugroho |