Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marselino Ferdinan Debut Starter dan Hampir Ikut Cetak Gol, KMSK Deinze Samai Rekor Kemenangan Terbesar

Najmul Ula - Minggu, 2 April 2023 | 10:07 WIB
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan menjalani debut bersama KMSK Deinze.
KMSK Deinze.
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan menjalani debut bersama KMSK Deinze.

BolaNas.com menyaksikan pemain berusia 18 tahun itu dipasang sebagai penyerang lubang dengan peran free role.

Sebagai pemain yang baru pertama kali bermain starter, Marselino tampak tak canggung dengan berpatroli di lini terakhir.

Publik Indonesia perlu mengapresiasi kemauan Marselino mencari bola, serta tidak bersembunyi layaknya pemain-pemain muda seusianya.

Pada babak pertama yang dihiasi gol Lennart Mertens dan Ayman Kassimi, Marselino juga ikut mendapat peluang emas.

Sebuah umpan cutback dari sisi kiri diterima dengan bebas oleh Marselino tepat di area D, tetapi ia berpikir lambat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by KMSK Deinze (@kmskdeinze)

Alih-alih menembak, ia mengontrol bola dengan tak melihat sekeliling, sehingga bisa ditutup dua bek lawan.

Dasar jenius, Marselino menampilkan footwork menawan untuk melepaskan diri, lalu menembak terlalu lemah dengan kaki kiri.

Momen tersebut menjadi kontribusi terbesar Marselino, selain sebuah situasi satu lawan satu saat ia tak sengaja menghajar kiper lawan.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Dijamin Debut Starter, Batalnya Piala Dunia U-20 Buat Dia Makin Merekah di KMSK Deinze

Deinze masih menambah tiga gol lagi melalui Jur Schryvers, gol bunuh diri Birame Diaw, dan Gaetan Hendrickx pada babak kedua.

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.