Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil SEA Games 2023 - Kalahkan Myanmar, Thailand Tantang Timnas Indonesia di Final

Nungki Nugroho - Sabtu, 13 Mei 2023 | 22:02 WIB
Skuad timnas Thailand U-22 merayakan kemenangan atas Laos di SEA Games 2023.
FA THAILAND
Skuad timnas Thailand U-22 merayakan kemenangan atas Laos di SEA Games 2023.

Skor 1-0 untuk keunggulan Thailand bertahan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, Myanmar mendominasi permainan hingga memasuki menit ke-60.

Namun tak satu pun peluang Myanmar mampu dikonversi menjadi gol.

Sebaliknya Thailand justru bisa menggandakan keunggulan pada menit ke-85.

Baca Juga: Hasil SEA Games 2023 - Kartu Merah Arhan Tak Berpengaruh, Indonesia Singkirkan Vietnam Berkat Gol Detik Akhir

Taufany Muslihuddin bersama rekan-rekannya merayakan gol timnas Indonesia di SEA Games 2023.
PSSI.ORG
Taufany Muslihuddin bersama rekan-rekannya merayakan gol timnas Indonesia di SEA Games 2023.

Meneruskan umpan Phongsakok Trisat, sontekan Leon Pitchaya James sukses menggetarkan jala Myanmar.

Thailand mengunci tiket final dengan kemenangan 3-0 usai menambah gol di masa injury time.

Tendangan jarak jauh Anan Yodsangwal tak bisa dibendung oleh kiper Myanmar pada menit ke-90+5.

Thailand akan menantang Indonesia yang mengalahkan Vietnam di babak semifinal.

Skuad Garuda Muda menang dramatis 3-2 atas Vietnam meski sempat bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-66.

Laga final antara timnas Indonesia dan Thailand berlangsung di Stadion Olimpik, Phnom Penh, Selasa (16/5/2023).

Baca Juga: Semifinal SEA Games 2023, Indonesia Vs Vietnam - Indra Sjafri Kembali Turunkan Pandawa Lima Andalan Shin Tae-yong

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.