Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di antara enam pemain asing yang sudah diresmikan Persebaya, lima pemain bermain sejak menit awal melawan Persija.
Lima pemain asing tersebut meliputi Ze Valente, Song Ui Yong, Sho Yamamoto, Bruno Moreira, dan Paulo Victor.
Namun melihat jalannya laga, tak tampak perbedaan besar dalam permainan kedua tim yang jomplang dalam jumlah pemain impor.
Persebaya memang mencetak dua gol melalui Yohanes Kandaimu dan Paulo Victor, tetapi juga dibobol dua kali melalui Riko Simanjuntak dan Aji Kusuma.
Persija bahkan memiliki kesempatan menambah gol andai penalti Syahrian Abimanyu tak ditepis Andhika Ramadhani.
Tim besutan Thomas Doll diuntungkan dengan skema tiga bek yang mampu menandingi trio kuartet asing Persebaya di lini terakhir, Song-Sho-Bruno-Paulo.
Apabila Persija bisa tampil sebagus ini dengan cuma satu pemain asing, apa jadinya jika Ondrej Kudela bisa bermain (dan empat pemain asing telah bergabung).
Sebelumnya, ketua The Jakmania Diky Soemanro mengkritik pelatih Thomas Doll terlalu berhati-hati pada bursa transfer.
Baca Juga: Komentar Shin Tae-yong soal Potensi Rotasi Timnas Argentina hingga Absennya Messi
Editor | : | Najmul Ula |