Kerugian Besar Hantui Persib Jelang Lawan Dewa United - Ada Ancaman Boikot, Luis Milla Kehilangan Separuh Kekuatan Tim

Nungki Nugroho - Kamis, 13 Juli 2023 | 18:45 WIB
Skuad Persib Bandung saat tampil pada laga kandang pertamanya di Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
LIGAINDONESIABARU
Skuad Persib Bandung saat tampil pada laga kandang pertamanya di Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.

Baca Juga: Dua Rival Timnas Mundur, Vietnam Tiru Langkah Indonesia di Asian Games 2022

Gelandang asal Spanyol itu dibekap cedera saat melawan Madura United pada pekan pertama.

Pemain anyar Persib lainnya, Alberto Rodriguez Martin, sangat berharap Bobotoh bisa memberi dukungan penuh lawan Dewa United.

"Bobotoh sangat penting bagi tim, apalagi kami akan bermain di kandang."

"Jadi (keberadaan bobotoh akan membuat) lawan akan sulit untuk mencuri poin bahkan menang dari kami. Kami butuh bobotoh," tuturnya.

"Ini momen sangat penting bagi kami, tim sudah berkerja keras. Ketika bobotoh datang ke stadion, kami akan berusaha sekuat tenaga meraih poin maksimal," tegas Alberto.

Aksi boikot yang dilakukan Bobotoh disebabkan oleh dinamika tiket yang dinilai bermasalah.

Manajemen Persib dinilai tidak merespons berbagai kritikan dari Bobotoh.

Walhasil, ancaman boikot pun dilontarkan oleh beberapa pentolan bahkan hingga ke Bobotoh yang berada di distrik-distrik.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.