Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Ricky Fajrin Menangkan Bali United, Arema FC Keok Meski Digendong Gustavo Almeida

Najmul Ula - Jumat, 21 Juli 2023 | 20:52 WIB
Susana pertandingan pekan keempat Liga 1 2023/2023 antara Arema FC melawan Bali United, Jumat (21/7/2023).
TWITTER/@BALIUTD
Susana pertandingan pekan keempat Liga 1 2023/2023 antara Arema FC melawan Bali United, Jumat (21/7/2023).

Pada babak kedua, skema bola mati lagi-lagi menjadi senjata mematikan untuk tim besutan Teco.

Kali ini, Ricky Fajrin menang banyak lantaran mengeksekusi dua bola rebound dengan sempurna.

Pada menit ke-65, bek kiri yang hari ini dipasang sebagai gelandang bertahan itu menyambut bola di depan kotak dengan sepakan indah ke pojok kanan atas. 2-1.

Empat menit berselang, dari skema yang sama ia bisa melepas tembakan menyusur tanah, yang dibelokkan Jefferson Assis ke gawang. 3-1.

Praktis tak ada perlawanan bagi Arema FC, paling banter hanya sundulan jarak dekat yang diblok Adilson Maringa.

Hingga peluit akhir, skor 3-1 tetap bertahan untuk kemenangan tim tamu yang berlaga di markasnya.

Susunan pemain:

Arema FC: 23-Teguh Amiruddin; 25-Asyraq Gufran, 79-Hamdi Sula (Flabio Soares 61'), 58-Mikael Tata, 4-Syaeful Anwar (Arkhan Fikri 80'), 19-Achmad Maulana, 32-Charles Almaeda, 7-Pablo Angle, 41-Dendi Santoso (Bayu Aji 61'), 70-Gustavo Almeida, 97-Samsudin (Dedik Setiawan 80').

Pelatih: Joko Susilo.

Bali United: 1-Adilson Maringa; 2-Ardi Idrus (Mohammed Rashid 56'), 44-Kadek Arel, 22-Novri Setiawan, 24-Ricky Fajrin, 4-Elias Dolah, 7-Sidik Saimima, 77-Rizki Ramdani (Eber Bessa 47' (Made Andhika)), 27-Privat Mbarga (Jajang Mulyana), 94-Jefferson Mateus (Ilija Spasojevic 71'), 91-Rahmat.

Pelatih: Stefano Cugurra.

Baca Juga: Suporter Tamu Tidak Ricuh Tetap Dihukum Rp25 Juta, Persebaya: Di Mana Akal Sehat Komdis PSSI?

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.