Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Shin Tae-yong melawan kebiasaannya sendiri, training camp timnas u-23 Indonesia untuk Piala AFF U-23 2023 cuma digelar 10 hari.
PSSI tampak mulai memikirkan respons keras klub apabila menggelar pemusatan latihan jangka panjang untuk timnas Indonesia.
Sebelumnya, PSSI dan Shin Tae-yong mengalami sederet konflik dengan klub akibat metode pemusatan latihan berdurasi panjang.
Kini, Shin Tae-yong memutuskan hanya menghelat training camp jangka pendek untuk timnas U-23 Indonesia menuju Piala AFF U-23 2023.
Baca Juga: Empat Juru Taktik Gugur di Liga 1 Musim Ini, Aji Santoso di Persebaya Jadi Kasus Pemecatan Pertama
Timnas U-23 Indonesia sejatinya ditunggu agenda Piala AFF U-23 2023 di Thailand kurang dua pekan lagi.
Laga pertama melawan Malaysia akan dilangsungkan pada 18 Agustus mendatang.
Hingga kini, Shin Tae-yong dan para asisten masih berada dalam tahap pemantauan pemain di seluruh pertandingan Liga 1.
Belakangan terungkap timnas U-23 baru akan berlatih pada Selasa (8/8/2023), atau tepat 10 hari sebelum kick off turnamen.
Baca Juga: Pekan Pertama Championship, Elkan Baggott Belum Dipinjamkan & Cuma Urutan Keempat Bek Ipswich Town
Editor | : | Najmul Ula |