Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Takut Disemprot Klub, Shin Tae-yong Akhirnya Tak Terapkan TC Jangka Panjang untuk Piala AFF U-23 2023

Najmul Ula - Minggu, 6 Agustus 2023 | 04:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam.

"Memang dalam persiapan biar bisa jalani TC, rencananya tanggal 8 Agustus sudah mulai TC," ucap Shin Tae-yong dikutip dari BolaSport.com.

"Dan dalam persiapan memang kita sudah lakukan pemanggilan kepada pemain lewat klub, ya kita lihat nanti bagaimana kondisinya," terangnya.

Durasi 10 hari untuk berlatih terbilang sangat pendek bagi standar Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan itu dikenal sebagai praktisi pemusatan latihan jangka panjang yang selalu bentrok dengan jadwal kompetisi.

Semasa mempersiapkan timnas U-20 untuk Piala Dunia U-20, Shin beberapa kali membawa para pemainnya untuk berlatih berbulan-bulan di Eropa.

Skuad timnas U-22 Indonesia ketika melawan Thailand di final SEA Games 2023.
PSSI.ORG
Skuad timnas U-22 Indonesia ketika melawan Thailand di final SEA Games 2023.

Contoh terakhir di Piala AFF 2022, timnas senior sudah berlatih sejak 28 November 2022, meskipun kick off turnamen baru ditabuh pada 23 Desember.

Perubahan sikap Shin tersebut sangat mungkin dilatari kehati-hatian menyambut respons klub, yang saat ini disibukkan dengan agenda Liga 1.

Untuk turnamen di luar kalender FIFA seperti Piala AFF U-23, pihak klub memang berhak menahan pemain.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-17 Indonesia Vs Kashima Antlers - Bima Sakti Hindari Streak Pembantaian

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.