Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Teco mengeluhkan persiapan mepet yang dijalani timnya karena baru saja menyelesaikan pekan ketujuh Liga 1.
"Tim kami tidak punya terlalu banyak waktu untuk persiapan khusus untuk game ini," kata Teco.
Di sisi lain, Teco mengakui fisik anak asuhnya justru terjaga karena bermain di Liga 1.
"Tetapi kami bermain di liga, jadi saya pikir kami siap dan kami termotivasi untuk bermain besok melawan mereka,"
Baca Juga: Daftar 23 Pemain Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023, Duo Persib Jadi Tumpuan Shin Tae-yong
Bali United menjadi satu-satunya tim yang berpotensi lolos ke Liga Champions Asia.
Laga antara Bali United Vs Lee Man FC bakal berlangsung pada Rabu (16/8/2023), pukul 19.00 WIB.
Jika gagal meraih kemenangan, maka Bali United akan bermain di Piala AFC bersama PSM Makassar.
Sebaliknya jika menang, Bali United masih harus melewati babak play-off Liga Champions Asia.
Skuad Serdadu Tridatu sudah ditunggu Urawa Reds di babak play-off.
Editor | : | Nungki Nugroho |