Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-23 2023 - PSSI Gagal Paham Hukuman AFC, Dua Pemain Kena Sanksi Tetap Dibawa ke Thailand

Najmul Ula - Kamis, 17 Agustus 2023 | 21:44 WIB
Suasana ricuh final SEA Games 2023 antara Timnas U-22 Indonesia vs Thailand
VNExpress
Suasana ricuh final SEA Games 2023 antara Timnas U-22 Indonesia vs Thailand

"Hari ini sudah dibalas, masih dipelajari dari bagian legal PSSI, apakah surat itu membolehkan Titan dan Komang bermain."

Sudah menjadi hukum universal di dunia sepak bola bahwa sanksi larangan bertanding hanya akan berlaku di ajang kompetitif.

Dengan demikian, hukuman AFC yang dijatuhkan pada 13 Juli, akan efektif berlaku untuk (merujuk agenda terdekat PSSI) Piala AFF U-23 2023, Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, hingga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Anggapan PSSI bahwa hukuman AFC hanya berlaku pada laga FIFA Matchday adalah salah besar, lantaran tipe laga FIFA Matchday adalah pertandingan persahabatan.

Jadi, tugas Shin Tae-yong yang amat berat karena harus membawa pemain pelapis, kini bertambah berat lantaran cuma punya 21 pemain. 

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Pesta Gol ke Gawang Brunei Darussalam, Kamboja Puncaki Klasemen Grup A

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.