Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Persiapan kami sangat baik. Kami sudah siap menghadapi Malaysia dan Timor Leste," tegas Shin Tae-yong saat konferensi pers.
"Saya tidak bisa membawa banyak pemain inti yang bermain di Liga Indonesia. Jadi, banyak pemain pemain baru di sini," ucapnya menambahkan.
Shin memanfaatkan Piala AFF U-23 untuk menjajal pemain baru yang merumput di Liga 1 2023/2024.
"Untuk Piala AFF U-23 saya akan mencoba melakukan sesuatu dan mencoba pemain baru," tutur Shin Tae-yong.
Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Pesta Gol ke Gawang Brunei Darussalam, Kamboja Puncaki Klasemen Grup A
Persiapan timnas U-23 Indonesia pun terbilang mepet karena baru berkumpul pada 14 Agustus 2023.
Namun begitu, mayoritas pemain dalam kondisi fit sebab memiliki menit bermain bersama klub di Liga 1 2023/2024.
Alfeandra Dewangga dan Ramadhan Sananta digadang-gadang bakal menjadi pilar kunci timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 kali ini.
Keduanya sama-sama memiliki jam terbang di klub dan timnas Indonesia.
Editor | : | Nungki Nugroho |