Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Kamboja, Pelatih Thailand Penuhi Misi Tantang Indonesia di Semifinal Piala AFF U-23

Nungki Nugroho - Selasa, 22 Agustus 2023 | 14:20 WIB
Pelatih timnas U-23 Thailand, Issara Sritaro.
FA THAILAND
Pelatih timnas U-23 Thailand, Issara Sritaro.

Sritaro berhasil memenuhi misi untuk mendapat lawan yang sepadan di babak semifinal.

Indonesia dianggap sebagai salah satu tim yang layak dihadapi Thailand usai pertemuan alot di final SEA Games 2023 lalu.

"Saat ini saya tidak terlalu memikirkan performa dan hasil grup lain, pekerjaan saya hanya fokus pada Thailand," ucap Sritaro.

Sritaro sendiri merasa lebih tertantang menghadapi lawan berat seperti Indonesia di semifinal Piala AFF U-23 2023.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ogah Salahkan Pemain Sendiri Usai Gagal Juara Grup, Wasit dan AFF Jadi Sasaran Murka

"Saya juga berharap bisa melangkah maju dan menghadapi lawan terkuat di Asia Tenggara," ujarnya.

Pelatih berusia 43 tahun itu mengatakan salah satu tujuan timnya di Piala AFF U-23 untuk mencari skuad terbaik.

"Kami ingin melihat pemain memainkan pertandingan dengan intensitas tinggi (lawan tim kuat) untuk melihat seberapa jauh kemampuan," jelas Sritaro.

"Tugas Thailand di turnamen ini masih mencari pemain terbaik untuk turnamen penting selanjutnya," tutup Sritaro.

Sesuai regulasi, Thailand yang menjadi juara Grup A akan bertemu dengan runner-up terbaik.

Untuk saat ini posisi runner-up terbaik ditempati oleh Indonesia dengan tiga poin dari dua laga.

Hanya tersisa Timor Leste dan Filipina yang berpotensi menggeser skuad Garuda Muda.

Timor Leste akan bertanding lawan Malaysia dan Filipina menantang Vietnam pada Selasa (22/8/2023), pukul 20.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.