Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Timnas Indonesia di FIFA Matchday Lawan Turkmenistan, Shin Tae-yong Tukar Pemain karena Cedera

Nungki Nugroho - Selasa, 5 September 2023 | 08:15 WIB
Selebrasi Jordi Amat saat mencetak gol untuk timnas Indonesia ke gawang Burundi pada FIFA Matchday, Selasa (28/3/2023). Timnas Indonesia akan mentas di Piala Asia 2023.
PSSI.ORG
Selebrasi Jordi Amat saat mencetak gol untuk timnas Indonesia ke gawang Burundi pada FIFA Matchday, Selasa (28/3/2023). Timnas Indonesia akan mentas di Piala Asia 2023.

Negara dengan 6 juta penduduk itu menduduki peringkat 138 FIFA dengan 1089,77 poin.

Turkmenistan mengalami penurunan usai dibungkam Malaysia 1-0 pada FIFA Matchday Maret 2023.

Begitu pula dengan Indonesia yang turun satu strip ke peringkat 150 FIFA.

Indonesia bermain imbang 0-0 lawan Palestina dan kalah 0-2 dari Argentina pada FIFA Matchday Juni 2023 lalu.

Baca Juga: Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Lawan Turkmenistan, 4 Pemain Absen karena Cedera

Shayne Pattynama saat mengikuti latihan timnas Indonesia jelang FIFA Matchday lawan Palestina dan Argentina.
PSSI.ORG
Shayne Pattynama saat mengikuti latihan timnas Indonesia jelang FIFA Matchday lawan Palestina dan Argentina.

Meski hanya satu pertandingan, PSSI menegaskan FIFA Matchday kali ini harus dimanfaatkan untuk mendulang poin FIFA.

Jika menang atas Turkmenistan, skuad Garuda berpotensi merangsek naik ke peringkat 148 FIFA.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah mengumumkan daftar pemain yang dipanggilnya.

Termasuk para pemain yang merumput di luar negeri seperti Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Asnawi Mangkualam.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.