Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gagal Jegal Taiwan, Erick Thohir Minta Timnas U-24 Indonesia Habisi Korea Utara

dila septi asrining kanastren - Jumat, 22 September 2023 | 13:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers Satgas Anti-Mafia Bola di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta, Rabu (20/9/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers Satgas Anti-Mafia Bola di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta, Rabu (20/9/2023).

"Ini jadi evaluasi kita untuk mempersiapkan diri dalam laga hidup-mati lawan Korut."

"Kita masih ada waktu dua hari dan kita fokus," tutupnya.

Indra Sjafri menyebut kekalahan atas Taiwan bukan berarti harapan Indonesia untuk lolos ke 16 besar terhenti.

Peluang Indonesia tentu masih ada meskipun tak semudah sebelumnya.

Skenario yang paling memungkinkan agar bisa lanjut ke babak selanjutnya adalah dengan mencuri poin dari pertandingan melawan Korea Utara.

Namun nyatanya tidak semudah itu mengingat Korea Utara saat ini memuncaki klasemen usai mengalahkan Kirgistan dengan skor 1-0.

Indonesia mau tidak mau juga harus menggantungkan nasibnya pada laga yang mempertemukan Taiwan dengan Kirgistan.

Hasil imbang dengan Korea Utara pun tak bisa jadi jaminan karena untuk bisa mengamankan tiket 16 besar, timnas Indonesia harus berharap hasil seri dari permaina Taiwan dan Kirgistan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.