Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebulan Sejak Dipermalukan Pelatih, Evan Dimas Makin Tak Dipercaya Saja di Arema FC

Najmul Ula - Selasa, 3 Oktober 2023 | 10:59 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas (jersey merah), sedang menguasai bola Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas (jersey merah), sedang menguasai bola Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.

"Evan Dimas harus berpikir bermain untuk tim, jadi pemain harus paham semuanya," tandasnya.

Hampir satu bulan sejak keluarnya ucapan menyakitkan itu, Evan boleh dikatakan menghilang dari pilihan reguler.

Singo Edan bermain dalam tiga laga sejak Valente mengungkap borok Evan, dan sang playmaker hanya bermain tujuh menit dari kemungkinan 270!

Evan cuma membeku di bangku cadangan saat Arema bermain melawan Persita dan PSS pada pekan ke-12 dan 14 Liga 1 2023/24.

Satu-satunya penampilan Evan yang berdurasi tujuh menit itu didapat pada laga derbi Jawa Timur melawan Persebaya pada pekan ke-13.

Cameo tujuh menit itu juga dilakukan saat Valente tampak melepas laga tersebut, mengingat Arema tertinggal 1-3 dari Persebaya.

Valente kentara menyukai gelandang lain yang lebih bertenaga, terutama Jayus Hariono, dibanding Evan yang mengandalkan visi.

Kalaupun Valente menginginkan gelandang kreatif, ia lebih memasang gelandang asing Ariel Lucero.

Baca Juga: Arief Catur Coreng Namanya Sendiri, Kartu Merah Brutal Usai Jadi Pahlawan Persebaya di Derbi Jatim

Dari unsur gelandang lokal, terdapat Arkhan Fikri, wonderkid yang berusia sembilan tahun lebih muda ketimbang Evan.

Arkhan juga belakangan tampil impresif bersama timnas U-23 Indonesia, sama seperti Evan pada awal kemunculannya.

Pilihan bagi Evan Dimas kini hanya bekerja keras mengubah permainannya, agar dilirik oleh Fernando Valente.

Baca Juga: Persib Mulus ke Papan Atas, Persija Jadi Tim Paling Banyak Main Imbang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.