Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ernando Ari Berhak Sandang Gelar Si Paling Sibuk di Timnas Indonesia

dila septi asrining kanastren - Kamis, 5 Oktober 2023 | 12:00 WIB
Ernando Ari Sutaryadi sedang menangkap bola dalam sesi latihan timnas U-23 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (10/8/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ernando Ari Sutaryadi sedang menangkap bola dalam sesi latihan timnas U-23 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (10/8/2023).

Usai agenda di bulan Juni, Ernando Ari dimasukkan lagi ke dalam skuad oleh Shin Tae-yong untuk Piala AFF U-23 2023 pada bulan Agustus.

Dalam gelaran tersebut, timnas U-23 Indonesia berhasil finish sebagai runner-up selepas ditaklukkan Vietnam.

Satu bulan setelahnya, Indonesia dihadapkan dengan dua agenda FIFA yang dilaksanakan secara bersamaan, Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dan FIFA Matchday lawan Turkmenistan. 

Karena jadwal berbarengan itu, Ernando Ari tak bisa masuk ke dalam dua tim sekaligus.

Shin Tae-yong yang menjadi pelatih kepala dua tim itu pun memprioritaskan Ernando Ari untuk bisa bermain di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Garuda Muda melakoni dua pertemuan dalam fase Grup K menghadap Taiwan dan Turkmenistan.

Baca Juga: Stefano Lilipaly Dicoret, Shin Tae-yong Pertahankan Dua Penyerang Tak Produktif Liga 1

Sukses menghuni puncak klasemen Grup K, Indonesia pun berhasil mengamankan tiket untuk melaju ke Piala Asia U-23.

Tak dibiarkan kembali ke klubnya, Ernando Ari langsung dibawa oleh Indra Sjafri terbang ke Hangzhou, China untuk gelaran Asian Games 2022.

Pasukan yang dikirim adalah timnas U-24 Indonesia yang dibentuk khusus untuk Asian Games 2022.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.