Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh pihak manajemen klub melalui perwakilan mereka, Sulaiman Abdul Karim.
"Suatu kebanggaan pemain kami dipanggil perkuat timnas Indonesia pada ajang Kualifikasi Piala Dunia."
"Namun, dengan berat hati tim tidak bisa melepas Yance karena masih dalam tahap pemulihan cedera."
"Cedera didapatkan ketika lawan Borneo Samarinda," imbuhnya.
Sebagai gantinya Shin Tae-yong pun memanggil rekan satu tim Yance, Dzaky Asraf.
Memasukkan dua pemain pengganti, arsitek timnas Indonesia itu kembali mengikutsertakan senjata tambahan pada lini depan.
Hokky Caraka yang sebelumnya tidak masuk dalam daftar pemanggilan pemain tiba-tiba diumumkan bersamaan dengan masuknya Fachruddin dan Dzaky.
Kesempatan ini menjadi kali pertama bagi Hokky Caraka bisa membela timnas Indonesia senior.
Baca Juga: Hokky Caraka Terbukti Lebih Dekat dengan Shin Tae-yong, Ramadhan Sananta Terancam Tergusur Lagi?
Dilansir BolaNas.com dari pssi.org, Pemain PSS Sleman itu tak bisa menyembunyikan perasaannya.
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | PSSI.org,BolaNas.com |