Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Debut resminya bersama Macan Kemayoran baru terjadi saat laga kontra PSS Sleman.
Saat itu, ia mencatatkan waktu bermain sebanyak 16 menit.
Selama di Liga 1 2023/2024, pemain berkebangsaan Filipina itu sudah mendapatkan tujuh kali kesempatan bermain.
Dari tujuh laga Oliver pernah bermain penuh sekali saat melawan Persis Solo.
Dalam pertandingan yang sama, ia berhasil mencetak satu gol untuk Persija Jakarta.
Dikutip dari Transfermrkt, jika sesuai dengan kesepakatan Oliver Bias seharusnya bertahan di Persija hingga Juni 2024 mendatang.
Namun, kontribusinya selama di tim Ibu Kota itu tak membantu banyak untuk bisa naik ke papan atas klasemen.
Baca Juga: Jadi Pelatih Baru PSS Sleman, Bertrand Crasson Langsung Tancap Gas Benahi Tim
Seperti yang diketahui, saat ini Riko Simanjuntak dan kawan-kawan masih kesulitan bangkit di beberapa laga.
Di lima pertemuan terakhir pun Persija hanya mampu main imbang sebanyak empat kali dengan satu kali meraih poin penuh.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Tribunwow.com,BolaNas.com |