Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Pesaing Gugur bagi Hokky Caraka, Rafael Struick Ternyata Datang Bawa Cedera

Najmul Ula - Rabu, 11 Oktober 2023 | 20:30 WIB
Selebrasi Hokky Caraka usai mencetak gol dalam laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 antara timnas U-23 Indonesia vs Taiwan U-23 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (9/9/2023).
INSTAGRAM PSS SLEMAN
Selebrasi Hokky Caraka usai mencetak gol dalam laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 antara timnas U-23 Indonesia vs Taiwan U-23 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (9/9/2023).

"Memang pastinya starting besok Marselino (Ferdinan) dan Rafael tidak akan masuk," ujar Shin dalam jumpa pers pralaga.

"Apalagi Rafael akan keluar dari daftar 23 pemain, memang sejak awal mereka ada cedera."

"Sekarang sebenarnya sudah hampir sembuh dari cedera, tetapi saya tidak akan paksa karena target kita sejak awal bulan November," terangnya.

Absennya Struick menjadi berkah bagi penyerang lain di tim Merah Putih, terutama pemain setipe.

Dengan formasi tiga penyerang (4-3-3), Struick dapat dipasang sebagai penyerang sayap di sisi kiri, seperti melawan Palestina.

Dalam formasi dua penyerang (3-5-2), Struick ditaruh sebagai salah satu striker, seperti di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Di antara tiga penyerang tersisa di skuad sekarang, Hokky Caraka bisa dianggap sebagai pemain yang paling diuntungkan.

Hokky memiliki kemampuan berlari seperti Struick, dan biasa ditaruh di sisi sayap saat bermain di PSS Sleman.

Baca Juga: Jepang Sia-siakan Pratama Arhan, Shin Tae-yong Yakin Korea Selatan Lebih Cocok buat Anak Emasnya

Hokky juga berusia lebih muda dari Struick, yaitu 19 tahun, faktor yang kerap dijadikan Shin Tae-yong sebagai alasan memanggil pemain.

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.