Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiru Metode Shin Tae-yong, Mano Polking Justru Bikin Thailand Dibantai Tim Lemah Eropa

Nungki Nugroho - Jumat, 13 Oktober 2023 | 18:20 WIB
Pelatih timnas Thailand, Mano Polking.
Bolanas.com
Pelatih timnas Thailand, Mano Polking.

Nama-nama seperti Chanathip Songkrasin, Theerathon Bunmathan, hingga Teerasil Dangda tak dipanggil oleh Mano Polking.

Pelatih berusia 47 tahun itu memang tengah berupaya melakukan regenerasi seperti halnya timnas Indonesia.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong banyak mengorbit pemain-pemain muda ke tim senior.

Dalam skuad Kualifikasi Piala Dunia, Shin memanggil tiga pemain U-20 antara lain Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, dan Hokky Caraka.

Langkah tersebut ditiru Mano Polking di timnas Thailand dengan memanggil pengisi skuad SEA Games seperti Yotsakorn Burapha dan Teerasak Poeiphimaiyang.

Baca Juga: Hasil FIFA Matchday ASEAN - Thailand dan Vietnam Babak Belur, Malaysia Tantang India Malam Ini

Lalu ada pula Sumethi Khokpho (Port FC), Athit Berg (Nakhon Pathom), James Ford (Uthai Thani) dan Purachet Thodsanit (Muang Thong).

Meski kecewa kalah besar, Mano Polking beralasan hasil tersebut dikarenanak Thailand banyak menggunakan pemain baru.

"Kami sebenarnya berharap bisa melakukan yang lebih baik dari ini. Tetapi seperti ini yang terjadi," kata Mano Polking selepas laga.

"Pemain-pemain yang kami panggil kali ini banyak yang baru pertama kali mendapat kesempatan bermain untuk timnas," ujarnya menambahkan.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.