Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Babak Belur Lawan Klub Bundesliga Jerman, Wonderkid Persis Solo Akui Makin Pede di Timnas U-17 Indonesia

Nungki Nugroho - Minggu, 15 Oktober 2023 | 12:30 WIB
Pemain timnas U-17 Indonesia, Arkhan Kaka Putra, nampak melakukan selebrasi seusai ia mencetak gol dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas U-17 Indonesia, Arkhan Kaka Putra, nampak melakukan selebrasi seusai ia mencetak gol dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 Oktober 2022.

Gol ketiga tim lawan tercipta pada menit ke-47.

Meski kalah, penyerang timnas U-17 Indonesia Arkhan Kaka mengaku puas dengan perjuangan timnya.

Ia mengatakan bahwa para pemain sudah menerapkan strategi yang diberikan oleh pelatih.

Hanya saja, hasil yang didapatkan dalam pertandingan belum sesuai harapan.

"Alhamdulillah kita sudah menerapkan strategi dengan baik, namun hasil yang didapatkan kurang maksimal,"

Striker muda Persis Solo itu juga mengakui semakin percaya diri melawan tim-tim Eropa.

Baca Juga: 10 Pemain Belum Dimainkan Shin Tae-yong di Leg Pertama Indonesia Vs Brunei, Siapa Cocok Gantikan Marselino Ferdinan?

Ia bertekad kerja keras lagi supaya bisa memberi hasil positif untuk timnas U-17 Indonesia.

"Kita harus evaluasi dan lebih baik lagi, karena memang lawan di atas kita namun itu bukan jadi alasan bagi kita. Kita harus berlatih dan bekerja keras lebih baik lagi," tutupnya.

Arkhan Kaka dan kawan-kawan masih mempunyai waktu satu pekan lagi untuk mengembangkan permainan.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.