Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Thomas Doll kemudian memutuskan kembali memasang penyerang palsu, tetapi bukan lagi Ryo Matsumura dan Riko Simanjuntak.
Witan Sulaeman yang belum menemukan performa terbaik sejak pulang dari Eropa dipilih menjadi starter.
Hasilnya luar biasa, terlihat dari dua gol Witan dan kemenangan 3-2 yang mengakhiri tren 11 pertandingan tanpa menang.
Ia mencetak gol pertama dengan kerja sama satu-dua-tiga-empat dengan Ryo, yang diakhiri sepakan keras kaki kanan.
Sang Baby Shark lalu menentukan kemenangan Persija lewat gerakan coming-from-behind untuk melewati kiper lawan.
Setelah nomaden dari winger menjadi bek kiri, tampak posisi terbaik pemain asal Palu adalah area tengah-depan.
"Kami punya Witan yang tampil fantastis, dia mencetak dua gol yang sangat penting karena dia tidak selalu menghuni tim inti," sanjung Doll.
"Penampilan itu adalah reaksi fantastis dari dia."
Baca Juga: Jadwal Pekan Ke-19 Liga 1 2023/2024: Persib dan Persija Kompak Incar Kemenangan Kandang
Jika tak ada halangan cedera, Witan dan Ryo akan mengulangi duet maut tersebut pada laga di kandang melawan The Jakmania.
Andai duet Witan-Ryo bisa menghasilkan gol-gol lagi, Persija bisa menyatakan dapat hidup tanpa Marko Simic.
Memasuki hari kedelapan bursa transfer, manajemen Persija tak kunjung mendatangkan striker idaman The Jakmania.
Baca Juga: 'Cupu' di Tim Utama, Elkan Baggott dan Justin Hubner Sama-sama Jadi Bek Muda Paling Top di Klub
Editor | : | Najmul Ula |