Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
RANS kini tertahan di peringkat kelima klasemen dengan 31 poin.
Tim milik pesohor Raffi Ahmad itu juga terancam digeser oleh klub dibawahnya seperti Madura United dan Barito Putera.
Menurut Eduardo, banyaknya pemain absen menjadi penyebab RANS melempem.
"Kami ada tiga atau empat pemain yang baru sembuh dari cedera. Jadi, kami berusaha mengelola situasi ini sebaik mungkin dan berharap juga kami dapat konsisten," jelas Eduardo.
Bek tengah menjadi salah satu posisi penting yang disoroti pelatih berusia 45 tahun tersebut.
"Kami juga kehilangan center back kami yang sebelumnya memberikan konsistensi bagi tim kami sebagai strategi yang sangat penting untuk dalam tim kami. Kami harus bekerja mengatasi situasi ini," paparnya.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kalah dari Persita, RANS Nusantara FC Batal Naik ke Zona Championship
Eduardo mengaku sulit menyusun formasi terbaik dengan absennya beberapa pemain penting.
"Ketika kami mempunyai beberapa pemain penting yang mengalami cedera, 100 persen sulit untuk tetap konsisten karena kami harus melakukan perubahan setiap saat dan sudah terjadi dua game," ucap Eduardo.
Editor | : | Nungki Nugroho |