Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Justin Hubner Berhasil Lakukan Apa yang Gagal Dilakukan Elkan Baggott di Kasta Dua Liga Inggris

Najmul Ula - Minggu, 3 Desember 2023 | 14:54 WIB
Pemain yang batal jadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan dinaturalisasi, Justin Hubner yang berpromosi ke tim utama Liga Inggris Wolves
Instagram/@justinhubner5
Pemain yang batal jadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan dinaturalisasi, Justin Hubner yang berpromosi ke tim utama Liga Inggris Wolves

Berselang satu bulan sejak pengumuman membahagiakan bagi publik Tanah Air itu, Hubner mengirim kabar gembira.

Ia terpilih masuk dalam skuad pertandingan Wolverhampton saat menantang Arsenal pada pekan ke-14 Premier League, Sabtu (2/12/2023).

Pelatih Gary O'Neil memasukkan Hubner dalam skuad daftar pemain cadangan yang duduk di bench Emirates Stadium!

Ia menyaksikan dari dugout gol Bukayo Saka dan Martin Odegaard yang hanya dibalas Matheus Cunha.

Dilihat dari susunan skuad Wolves, Hubner berada di urutan kelima hierarki bek tengah klub tersebut.

Terdapat tiga bek pilihan utama, Toti Gomes, Craig Dawson, dan kapten Max Kilman.

Di bangku cadangan, masih ada bek cadangan Santiago Bueno sebagai serep pertama, lalu Hubner sebagai opsi kelima.

Hubner dengan demikian menyalip seniornya di timnas Indonesia, Elkan Baggott, yang merumput di kasta lebih rendah.

Baca Juga: Hasil Final Piala Dunia U-17 2023 - Ingatlah Nama Konstantin Heide, Jerman Juara Usai Kalahkan Prancis Via Adu Penalti

Elkan Baggott tak pernah masuk skuad pertandingan Ipswich Town, padahal ia "hanya" berlaga di kasta kedua.

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.