Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Telat Gabung, Radja Nainggolan Resmi Diumumkan sebagai Pemain Baru Bhayangkara FC

Nungki Nugroho - Minggu, 3 Desember 2023 | 15:15 WIB
Figur pesepak bola keturunan Indonesia-Belgia, Radja Nainggolan, saat hadir dalam sesi jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (8/11/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Figur pesepak bola keturunan Indonesia-Belgia, Radja Nainggolan, saat hadir dalam sesi jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (8/11/2023).

"Nanti begitu datang, mungkin sehari gitu ya, supaya dia juga bisa menyesuaikan dengan kondisi ada di sini,"

"Karena kan pasti jet lag, itu nanti kalau sudah (fit), baru akan kita perkenalkan ke publik," tambahnya.

Kehadiran Nainggolan diharapkan mampu mengangkat performa Bhayangkara FC di Liga 1.

Saat ini, tim berjuluk The Guardians itu masih menjadi juru kunci klasemen dengan 10 poin.

Bhayangkara FC baru mencatatkan satu kemenangan dari 20 pertandingan Liga 1.

Sementara itu, bergabungnya Nainggolan turut mendapat sorotan dari kontestan Liga 1 lainnya.

Salah satunya adalah pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Derbi Kalimantan Berakhir Imbang, Persib Berpeluang Pangkas Jarak di Klasemen

Pelatih asal Kroasia itu meragukan kondisi fisik Nainggolan yang sudah berusia 35 tahun.

"Saya tidak tahu bagaimana secara fisik karena dia sudah berusia 35 tahun," kata Hodak dikutip dari Kompas.com.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.