Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Nusantara United terpaut enam poin dari Malut United yang berada di peringkat ketiga.
Pelatih caretaker Nusantara United, Guntur Cahyo Utomo, menyoroti kepemimpinan pada laga kontra Malut United
"Kami memulai pertandingan dengan lambat, tepi kami merespons dengan sangat baik pada babak kedua," kata Guntur.
"Sayangnya beberapa keputusan wasit saya pikir telah meruntuhkan mental pemain. Ketika performa kami naik, performa wasit justru merusak ritme permainan," ucapnya menambahkan.
Tim pelatih akan segera melakukan evaluasi jelang laga kontra PSIM Yogyakarta.
"Untuk laga terakhir melawan PSIM Yogyakarta kami akan mengevaluasi laga hari ini dan mengoptimalkan apa yang kami miliki," ucap Guntur.
Baca Juga: Pergi dengan Terhormat, Shayne Pattynama Tuai Pujian Setinggi Langit dari Petinggi Viking FK
Transisi dari lini tengah masih menjadi masalah bagi calon tim Ibu Kota tersebut.
"Untuk mendatangkan pemain baru sudah tidak mungkin lagi. Jadi nanti kita akan coba perbaiki di posisi tersebut," tutur Guntur.
Selanjutnya, Nusantara United akan bertandang ke markas PSIM pada 13 Desember 2023.
Editor | : | Nungki Nugroho |