Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bhayangkara FC Vs Persita - Skenario Radja Nainggolan Jadi Supersub, Perkenalkan Tembakan Khasnya ke Liga 1

Najmul Ula - Minggu, 17 Desember 2023 | 12:23 WIB
Pemain Bhayangkara FC, Radja Nainggolan, saat mengikuti sesi latihan di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Selasa (12/8/2023) sore.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Bhayangkara FC, Radja Nainggolan, saat mengikuti sesi latihan di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Selasa (12/8/2023) sore.

"Persiapan kami sangat baik karena kami punya waktu satu minggu untuk mempersiapkan pertandingan ini."

Sebagai pemain yang tak bermain profesional selama setengah musim terakhir, Nainggolan diragukan dapat langsung tampil sebagai starter.

Skenario terbaiknya yaitu ia masuk pada menit akhir saat pemain tengah mulai kedodoran.

Menghadapi tim lawan yang sudah keletihan, Nainggolan bisa melepaskan tembakan geledek yang pernah membuatnya ditakuti.

Pada usia emasnya, mantan anak buah Antonio Conte itu mudah mencetak gol dari luar kotak penalti dengan shooting keras.

Salah satu korbannya yaitu timnas U-23 Indonesia saat bertanding melawan Jakarta All Stars yang diperkuat Nainggolan.

Pada 19 Juni 2013, ia mencetak gol dari tendangan jarak jauh untuk membobol Adixi Lenzivio.

Dari skuad timnas U-23 tersebut, masih ada yang merumput di Liga 1, seperti Bayu Pradana, Yandi Sofyan, hingga Irsyad Maulana.

Baca Juga: Kata Gali Freitas Usai Cetak Gol dan Dipercaya Jadi Kapten PSIS saat Kakaknya Meninggal Dunia

Nama terakhir yang membela Persita Tangerang akan kembali bersua Nainggolan malam ini setelah 10 tahun lamanya.

Kiper Persita, Kurniawan Kartika Ajie, harus bersiap menghadapi tembakan yang jauh lebih bertenaga dibanding pemain lokal.

Baca Juga: Jelang Lawan Bali United, Persib Pastikan Kirim Tiga Pemain ke Timnas Indonesia untuk Persiapan Piala Asia 2023

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.