Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kapten Wataru Endo yang merumput di Liverpool memastikan timnya akan menghadapi Indonesia dengan berapi-api.
"Satu-satunya pilihan kami adalah menang (melawan Indonesia)," ujar Endo dikutip dari The Japan Times.
"Kami bisa membicarakan mengenai taktik, tetapi kami harus kembali ke dasar dan bertarung."
Kabar gembira bagi pelatih Hajime Moriyasu, bintang terbesar mereka Kaoru Mitoma sudah kembali berlatih.
Kaoru Mitoma merupakan winger Brighton & Hove Albion yang mengguncang Liga Inggris dengan 10 gol dan 11 assist sejak musim lalu.
Mitoma datang ke Piala Asia 2023 dalam kondisi cedera, dan diprediksi baru bermain pada fase gugur.
Mengingat ia kini sudah menyentuh rumput latihan, bisa jadi Indonesia akan menjadi tim pertama yang dikoyak.
Dalam kondisi tersebut, Shin Tae-yong bisa berhitung siapa pemain terbaik untuk menyetop Mitoma dkk.
Baca Juga: Jadwal 16 Besar Piala Asia 2023 - Jika Lolos, Indonesia Potensi Jumpa Qatar atau Australia
Sebagai contoh, apakah Asnawi dan Arhan menawarkan aspek defensif lebih baik ketimbang Sandy Walsh dan Shayne Pattynama?
Berikut line up timnas Indonesia jika Shin Tae-yong menurunkan tujuh pemain naturalisasi.
Indonesia (5-4-1): Ernando Ari; Sandy Walsh, Rizky Ridho, Jordi Amat, Elkan Baggott, Shayne Pattynama; Ivar Jenner, Justin Hubner, Marselino Ferdinan, Yakob Sayuri, Rafael Struick.
Baca Juga: Akui Banyak Sentuhan Ngawur saat Jumpa Vietnam, Hokky Caraka Sampai Gak Bisa Tidur
Editor | : | Najmul Ula |