Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi, Pemain Timnas U-23 Harus Tinggalkan Klub di Fase Tergenting Liga 1 2023/24

Najmul Ula - Selasa, 13 Februari 2024 | 19:00 WIB
Skuad timnas U-23 Indonesia saat lawan Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
PSSI.ORG
Skuad timnas U-23 Indonesia saat lawan Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Jika timnas U-23 tersingkir di fase grup, penggawa Garuda Muda akan pulang selepas laga terakhir pada 21 April.

Adapun pekan terakhir Liga 1 akan digelar serempak pada 28 April.

Namun jika lolos ke babak berikutnya, tak ada waktu bagi pemain untuk kembali ke klub menghadapi matchday terakhir Liga 1.

Total pertandingan yang akan dilewatkan Rizky Ridho dan kawan-kawan bisa mencapai empat pertandingan.

Padahal, pekan ke-31 hingga 34 menjadi momen genting untuk menentukan siapa yang lolos ke babak championship atau terdegradasi.

Dalam skuad timnas U-23 yang terakhir berkumpul untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada September, terdapat 17 pemain yang merumput di Liga 1.

Persija menjadi klub pengirim terbanyak dengan lima pemain.

Bisa dibayangkan amarah Thomas Doll apabila harus melakoni misi lolos ke championship tanpa diperkuat lima pemain muda terbaiknya.

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Divonis Tidak Siap Fisik, Debut Liga Thailand Paling Realistis di Akhir Februari

Situasi rumit tersebut belum menghitung para pemain di luar negeri yang tak akan dengan mudah dilepas klub.

Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.