Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dua kali penyelamatan telah dilakukan Ega Rizky, tetapi bola rebound mengarah ke Khanafi yang berdiri bebas di mulut gawang Laskar Antasari.
Persik semakin menjauh usai Khanafi mencatatkan brace pada menit ke-77.
Meneruskan umpan Faris Aditama, Khanafi dengan mudah menceploskan bola ke gawang yang kosong.
Barito baru bisa memperkecil ketertinggalan pada menit ke-80.
Sundulan Bayu Pradana meneruskan umpan tendangan bebas Rizky Pora gagal dihalau dengan sempurna oleh Dikri Yusron.
Skor 3-1 untuk kemenangan Persik atas Barito Putera bertahan hingga laga usai.
Kemenangan ini membuat Persik semakin dekat dengan zona championship alias empat besar klasemen.
Persik berada di urutan keenam klasemen dengan torehan 40 poin dari 26 pertandingan.
Skuad Macan Putih terpaut satu dua poin dari peringkat keempat yang masih ditempati Bali United.
Susunan Pemain:
Editor | : | Nungki Nugroho |