Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zona Degradasi Mendidih Berkat Sentuhan Anak Didik Shin Tae-yong yang Lama Hilang Akibat Cedera

Najmul Ula - Kamis, 14 Maret 2024 | 15:30 WIB
Jack Brown sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2023 antara Persita Tangerang versus Arema FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Rabu (13/3/2024) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Jack Brown sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2023 antara Persita Tangerang versus Arema FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Rabu (13/3/2024) malam.

Skenario tersebut tak pernah terwujud, karena Brown mengalami cedera ACL saat berlatih di depan hidung Shin Tae-yong pada Desember 2020.

Begitu pula, Piala Dunia U-20 2021 batal digelar di Indonesia akibat pandemi Covid-19.

Karier Brown di level klub berjalan dengan lambat akibat cedera yang didapat saat membela Merah Putih.

Ia bergabung klub Liga 1, Persita Tangerang, dan tak bisa langsung rutin bermain setelah memperoleh cedera sialan di atas.

Di Liga 1 2021/22, ia hanya mencatatkan enam penampilan pada akhir musim dengan total 73 menit.

Baca Juga: Misi Mustahil Coach Djanur, Derbi Jabar Bisa Jadi Nyawa Terakhir Persikabo 1973 di Liga 1

Cedera Brown kemudian menggerogoti dirinya, dan melewatkan satu musim penuh Liga 1 2022/23.

Persita terus mempercayai sang mantan wonderkid untuk membangun match fitness di Liga 1 2023/24.

Musim ini, Brown baru muncul di skuad pertandingan pada pekan ke-13 dan baru bermain pada pekan ke-19.

Streak penampilan Brown baru dimulai pada pekan ke-27, selalu muncul sebagai pengganti dalam tiga penampilan terakhir.

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.