Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Terbang ke Dubai, Shin Tae-yong Keluhkan Persiapan Mepet Jelang Piala Asia U-23 2024

Nungki Nugroho - Selasa, 2 April 2024 | 06:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat memimpin TC di Turki jelang Piala Asia 2023.
PSSI.ORG
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat memimpin TC di Turki jelang Piala Asia 2023.

Shin Tae-yong memanggil enam pemain abroad untuk persiapan kali ini.

Mereka adalah Pratama Arhan, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-on, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, dan Rafael Struick.

Keenam pemain tersebut masih memperkuat klub masing-masing di luar negeri.

Rencananya para pemain timnas U-23 Indonesia yang telah berangkat ke Dubai akan menjalani TC hingga 11 April 2024.

Shin sedikit mengeluhkan mepetnya persiapan menuju Piala Asia U-23 2024.

"Sebagai pelatih, waktu persiapan dua pekan tentu kurang cukup," ucap Shin Tae-yong.

Baca Juga: Mutiara Kasta Kedua Tembus Timnas U-23 Indonesia, Singkirkan Kiper Jebolan Inter Milan

Meski begitu, ia akan berusaha untuk mempersiapkan tim dengan baik.

"Namun dalam waktu singkat ini, kami akan memanfaatkan waktu persiapan dengan sebaik-baiknya dengan kerja keras demi hasil terbaik," tutur Shin Tae-yong.

Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi tuan rumah Vietnam pada laga perdana Grup A Piala Asia U-23 2024.

Laga tersebut akan berlangsung di Jassim Bin Hamad Stadium pada Senin (15/4/22024), pukul 22.30 WIB.

Setelah itu, pasukan Merah Putih menantang Australi (18/4/2024) dan Yordania (21/4/2024).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Timnas Indonesia (@timnas.indonesia)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.