Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Elkan Baggott berpeluang untuk kembali bermain pada pertandingan hari Sabtu."
"Jadi dia telah kembali bermain," tutur Matt Taylor dikutip dari situs resmi Bristol Rovers.
Namun, Taylor masih akan memastikan kembali kondisi bek keturunan Indonesia-Inggris tersebut.
Pasalnya, Elkan masih merasakan nyeri di bagian betis beberapa waktu lalu.
"Satu-satunya masalah yang dia rasakan selama masa rehabilitasi adalah sedikit rasa sakit pada betisnya saat melompat."
Baca Juga: Media Lokal Beberkan Dua Pemain Kunci Qatar Jelang Lawan Timnas U-23 Indonesia
"Sebagai seorang bek tengah, Anda harus melompat!"
"Kami harus memastikan bahwa dia dapat bermain pada hari Jumat dan jika bisa melakukannya, maka dia akan tampil," jelas Taylor.
Bristol Rovers sangat membutuhkan jasa Elkan setelah gagal cleansheet dalam dua laga terakhir.
Apalagi Cheltenham merupakan mantan tim Elkan Baggott dan Matt Taylor.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Bristol Rovers |