Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam rilis AFC, susunan sebelas awal Indonesia mengalami perombakan di posisi yang dihuni Jenner.
Nathan Tjoe-A-On tampak akan menjadi gelandang bertahan dadakan, walaupun ia berposisi asli bek kiri.
Trio bek tengah masih akan dihuni Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, dan Komang Teguh.
Sektor bek kanan juga berubah, tadinya Ilham Rio Fahmi, kini Fajar Fathur mendapat giliran.
Pratama Arhan masih akan mengisi pos bek kiri, demikian pula Marselino Ferdinan di jantung permainan.
Perubahan lain yaitu Jeam Kelly yang akan mengisi sayap, berseberangan dengan Witan Sulaeman.
Rafael Struick masih akan menjadi andalan di lini depan, dengan Hokky Caraka menunggu di bench.
Pertanyaan besar mengenai Justin Hubner terjawab sudah, yaitu ia dipasang di bangku cadangan lantaran baru tiba hari ini di Qatar.
Baru 24 jam yang lalu pemain Cerezo Osaka itu membela klubnya di Piala Liga Jepang berjumpa Grulla Morioka.
Baca Juga: Andre Onana Jadi Contoh Larangan Bermain 2 Kali dalam 24 Jam, Bagaimana Justin Hubner?
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | AFC |