Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sananta yang merupakan targetman sejati mengoleksi 5 gol dalam 10 laga untuk timnas senior.
Sementara itu, Struick dalam jumlah pertandingan yang sama tak kunjung mencetak gol perdana.
Di timnas U-23, penyerang Persis mencatatkan tiga gol dalam tujuh pertandingan.
Angka tersebut tak menghitung lima gol di SEA Games 2023 saat meraih medali emas bersama timnas U-22.
Penyerang Liga Belanda lagi-lagi hanya bisa iri, karena hanya mencetak satu gol dalam lima laga timnas U-23.
Jadi, apakah ini saatnya Struick minggir untuk memberi tempat bagi Sananta?
Minggir bukan berarti ke bench, tetapi bisa saja bermain melebar sebagai winger, dengan Sananta sebagai penyerang tengah.
Baca Juga: Nathan Tjoe-A-On Kembali, Indonesia untuk Pertama Kali Tampil Full Team di Piala Asia U-23 2024
Editor | : | Najmul Ula |