Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya tidak senang, tetapi ya olahraga ya olahraga, kami akan melakukan yang terbaik," tegasnya.
Shin mengatakan kondisi pemainnya sangat siap untuk melawan Korsel.
Menurutnya, Indonesia diuntungkan dengan jeda waktu istirahat yang lebih banyak.
Shin juga sudah paham dengan kekuatan Korsel.
Ia memantau langsung pertandingan terakhir Korsel melawan Jepang.
"Sebenarnya lebih tenang karena kami punya waktu istirahat lebih banyak satu hari daripada lawan dan saya benar-benar tahu lawan seperti apa," ucap Shin Tae-yong.
Baca Juga: Suporter Malaysia Merengek Ingin Negaranya Jiplak Permainan Modern Seperti Timnas U-23 Indonesia
Pelatih berusia 53 tahun itu meminta anak asuhnya untuk mengantisipasi bola-bola mati Korsel.
"Kami harus mengantisipasi set piece Korsel, jadi kami harus mempersiapkan taktik dengna baik,"
"Jika kalian lihat permainan Korsel, mereka lebih baik secara fisik dan juga secara postur tubuh mereka ketimbang Indonesia," tutupnya.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | The-AFC.com |