Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dendam Terbalaskan, Uzbekistan Tantang Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Nungki Nugroho - Jumat, 26 April 2024 | 23:27 WIB
Skuad timnas U-23 Uzbekistan saat membungkam Arab Saudi di perempat final Piala Asia U-23 2024.
UZBEKISTANFA
Skuad timnas U-23 Uzbekistan saat membungkam Arab Saudi di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Kepada media Korea, Yonhap, Shin bahkan sesumbar Indonesia bisa memenangi turnamen dua tahunan ini.

"Saya bilang kepada pemain untuk tidak mengatakan bahwa kita tidak bisa memenangi turnamen ini."

"Saya kira kami cukup bagus untuk mencapai final, dan kalian semua (pemain) hanya harus percaya kepada saya dan mengikuti instruksi saya," tutur STY.

Kalimat tersebut disampaikan STY untuk memotivasi Marselino Ferdinan dkk.

"Kami sudah berada sejauh ini karena saya telah menanamkan rasa percaya diri kepada para pemain ini. Saya merasa kami bisa melawan siapapun," ucap STY.

Laga antara Indonesia dan Uzbekistan akan berlangsung di Abdullah bin Khalifa, Doha, Senin (29/4/2024).

Pertandingan ini disiarkan langsung RCTI dan Vision Plus mulai pukul 21.00 WIB.

Indonesia diuntungkan dengan waktu recovery yang lebih panjang ketimbang Uzbekistan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : The-AFC.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.