Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-23 2024 - 2 Kali Rugikan Indonesia, Wasit VAR asal Thailand Kembali Bertugas di Perebutan Peringkat Ketiga

Nungki Nugroho - Rabu, 1 Mei 2024 | 10:57 WIB
Wasit asal Thailand, Sivakorn Pu-Udom
Facebook Sivakorn Pu-Udom
Wasit asal Thailand, Sivakorn Pu-Udom

Namun setelah melalui VAR review, wasit utama lantas menghukum Sananta kartu merah dan absen dalam dua laga beruntun.

Beruntung Indonesia bisa mencuri kemenangan dalam dua laga berikutnya di Grup A lawan Australia dan Yordania.

Saat perempat final, Indonesia juga berhasil menaklukkan Korea Selatan berkat pertolongan VAR dan keputusan tepat wasit Australia, Shaun Evans.

Petaka kembali menimpa Indonesia ketika bertemu Uzbekistan di babak semifinal.

Sivakorn Pu-Udom yang kembali bertugas sebagai wasit VAR lagi-lagi merugikan skuad Garuda Muda.

Wasit berusia 36 tahun itu tiga kali memberi kerugian pada laga yang berkesudahan 0-2 untuk kemenangan Uzbekistan.

Baca Juga: Hasil Semifinal Piala Asia U-23 2024 - Kalah dari Jepang, Irak Tantang Indonesia di Perebutan Peringkat Ketiga

Duel pemain timnas U-23 Indonesia dengan pemain timnas U-23 Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.
PSSI.ORG
Duel pemain timnas U-23 Indonesia dengan pemain timnas U-23 Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.

Keputusan pertama, Sivakorn Pu-Udom menganulir kesempatan penalti usai Witan Sulaeman terjatuh pada menit ke-27.

Witan dianggap melakukan diving berdasar satu angle kamera VAR.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : The-AFC.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.