Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Babak Championship Molor, Bojan Hodak: Tidak Ada yang Mengira Indonesia Tembus Semifinal!

Najmul Ula - Kamis, 2 Mei 2024 | 12:48 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.

Terdapat empat tim Liga 1 yang terdampak langsung agenda berkepanjangan itu.

Empat tim tersebut adalah partisipan babak championship, yaitu Borneo FC, Persib Bandung, Bali United, dan Madura United.

BolaNas.com menanyai Bojan Hodak mengenai penundaan babak championship demi timnas U-23 ini.

"Saya rasa tidak ada yang menduga timnas bisa melaju hingga semifinal," ujar Hodak di Stadion Manahan.

"Memang saat ada waktu jeda itu menyulitkan (tim) dalam mempersiapkan dan juga membuat program."

Persib menutup babak reguler Liga 1 dengan kekalahan 0-1 dari PSS Sleman pada Selasa.

Jika Indonesia harus terbang ke Prancis, akan ada jeda dua pekan sampai babak championship dimulai.

"Setiap pelatih memiliki program untuk satu tahun, enam bulan, atau tiga bulan," terang sosok asal Kroasia.

"Tapi jika itu berubah, cukup sulit bagi pemain dalam menjaga kebugaran, tidak mudah juga untuk pelatih."

Baca Juga: Prediksi Line Up Indonesia Vs Irak: Bolong di Belakang Tajam di Depan, Beda Nasib Rizky Ridho dan Struick

Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.