Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nathan Tjoe-A-On Jalani Turnamen Pertama dan Terakhir Bareng Timnas U-23 Indonesia

Najmul Ula - Senin, 13 Mei 2024 | 15:42 WIB
Nathan Tjoe-A-On saat memperkuat timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.
PSSI.ORG
Nathan Tjoe-A-On saat memperkuat timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Pada laga berikutnya menghadapi Australia, ia tampil di lini tengah dan menyumbang assist untuk gol Komang Teguh.

Ia melanjutkan performa impresif pada laga kontra Yordania, Korea Selatan, Uzbekistan, Irak, hingga Guinea.

Fans Tanah Air mencermati kebiasaan Nathan yang mengerasi dan memberi instruksi pada rekan setim.

Hal tersebut dinilai positif, lantaran ia membawa pengetahuan dari Liga Belanda kepada pemain yang hanya dididik di Indonesia.

"Untuk Nathan hal seperti itu, pemain kita harus belajar," sanjung Shin Tae-yong.

"Seperti ada budaya tidak saling menyalahkan di lapangan untuk pemain Indonesia, artinya tidak ada komunikasi."

"Memang paling penting dalam taktik itu bicara, tetapi pemain lokal kita selalu diam."

Ke depan, Nathan tak akan lagi bertukar pengetahuan pada pemain junior di timnas U-23.

Ia akan berusia 23 pada 22 Desember mendatang, sedangkan tak ada turnamen U-23 lagi pada tahun ini.

Baca Juga: Borneo FC Bidik Juara Liga 1, Potensi Musim Depan Main di Liga Champions Asia dan Asean

Editor : Najmul Ula
Sumber : Transfermarkt.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.