Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jay Idzes Harus Mati-matian di Italia, Terpaksa Lewatkan Laga Lawan Tanzania

Hery Prasetyo - Sabtu, 25 Mei 2024 | 20:02 WIB
Jay Idzes bermain selama 78 menit dan berhasil membawa Venezia mengalahkan Brescia untuk menjaga asa promosi ke Serie A. Karena masih membela Venezia dalam babak play-off promosi Liga Serie-A Italia, Jay Idzes tak bisa bergabung dengan timnas Indonesia kala melawan Tanzania, 2 Juni 2024.
TWITTER.COM/IDN_ABROAD
Jay Idzes bermain selama 78 menit dan berhasil membawa Venezia mengalahkan Brescia untuk menjaga asa promosi ke Serie A. Karena masih membela Venezia dalam babak play-off promosi Liga Serie-A Italia, Jay Idzes tak bisa bergabung dengan timnas Indonesia kala melawan Tanzania, 2 Juni 2024.

Pertandingan uji coba ini sebagai bagian dari persiapan Indonesia menghadapi kualifikasi Piala Dunia Grup F zona Asia lawan Irak dan Filipina.

Pertandingan Indonesia lawan Tanzania akan digelar pada Kamis (2/6/2024) dan kick off dilakukan pada pukul 16.99 WIB.

Empat hari kemudian, Indonesia akan menghadapi Irak di kualifikasi Piala Dunia di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Sedangkan laga Indonesia lawan Filipina digelar pada 11 Juni 2024.

Maka, Indonesia perlu melakukan pematangan dan memilih Tanzania sebagai lawan uji coba.

Stadion Madya Senayan berkapasitas 9 ribu penonton lebih.

Pecinta bola yang ingin menyaksikan laga Indonesia Vs Tanzania bisa membeli tiket dari situs kitagaruda.id atau di situs Book My Show.

Untuk memudahkan para penggemar sepak bola, akun Instagram Timnas Indonesia menyediakan QR Code di postingannya untuk mengakses tiket laga tersebut.

Tiket yang dijual hanya dua kategori, Garuda East dan Garuda West.

Harga tiket kedua kategori itu tak dibedakan dan sama-sama Rp 250 ribu.

Meski hanya pertandingan uji coba, laga ini sangat penting untuk mengevaluasi dan mementuk tim terbaik.

Indonesia hanya butuh satu kemenangan untuk memastikan ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia.

Jika berhasil, Indonesia juga memastikan lolos ke putaran final Piala Asia 2027.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Hery Prasetyo
Sumber : BolaSport.com,Instagram timnas.indonesia
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.