Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tujuannya (latihan Calvin Verdonk) agar coach Shin Tae-yong tahu kondisinya dan bisa menyatu (dengan timnas)," kata Sumardji.
Lalu, apakah kehadiran Calvin Verdonk hanya audisi semata kalau Shin Tae-yong hanya ingin melihat kondisinya?
Sumardji mengisyaratkan, PSSI serius merekrutnya untuk memperkuat timnas Indonesia.
Hanya saja, pelatih dan federasi harus melihat proses dan kelanjutannya. "Sambil menunggu naturalisasi yang dilakukan federasi," tambah Sumardji.
Calavin Verdonk sendiri tampak antusias untuk bergabung dengan timnas Indonesia.
Hanya saja, ia masih ragu apakah akan bisa membela timnas Indonesia melawan Irak atau Filipina.
"Kita akan lihat nanti," katanya soal peluang bermain melawan Irak atau Filipina.
Meski begitu, Calvin Verdonk menyatakan bahwa dirinya dalam keadaan prima dan siap bermain.
Ia juga merasa senang ikut latihan dengan timnas Indonesia, meski baru latihan ringan.
"Hanya melakukan set-piece dan beberapa latihan lain. Tapi, ini latihan yang bagus," kata Verdonk.
Jika proses naturalisasi Calvin Verdonk selesai pada 3 Juni 2024, sangat mungkin ia langsung masuk daftar timnas Indonesia.
Jika pun tidak, ia masih memiliki kesempatan besar membela timnas Indonesia saat melawan Filipina, 11 Juni 2024.
Editor | : | Hery Prasetyo |
Sumber | : | BolaSport.com |